Thursday 20 October 2016

5 manfaat bagi penggemar otomotif

Tags

Kamu suka memodifikasi kendaraan kamu? Hemm, memodifikasi otomotif memang udah menjadi hobi bagi sebagian orang. Dengan berbagai alasan, mereka menjadikan kegiatan utak-atik kendaraan ini sebagai hobi yang bermanfaat. Hah? Memang ada manfaatnya? Ada dong! Kali ini Loop akan ngasih beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan apabila kamu suka memodifikasi kendaraan. Mau tahu apa aja manfaatnya? Simak yang satu ini ya.

Bisa memperbaiki kendaraan sendiri
Secara kamu biasa mempreteli mobil, kamu jadi bisa memperbaiki mobil sendiri tanpa bantuan mekanik. Semakin sering kamu mengutak-atik mobil, semakin kamu paham dengan mobilmu. Kalo ada apa-apa dengan mobilmu, kamu jadi udah paham mau ngapain. Misalnya nih, tiba-tiba mobil yang kamu tumpangi mogok di tengah banjir. Ya udah tinggal bongkar mesin mobil itu dikit dan selesai deh.

Mengasah kreativitas

Selain pandai memperbaiki kendaraan, kamu juga jadi bisa mengasah kreativitas. Untuk membuat tampilan mobil menjadi lebih istimewa dan enak dipandang, kamu harus memikirkan konsep terbaik yang paling cocok untuk mobil kamu. Nggak cuma enak dipandang, konsep mobil kamu juga harus orisinil. Untuk mencari konsep orisinil pun nggak mudah. Butuh rasa dan inspirasi tinggi untuk membuat mobil yang istimewa.

Menarik perhatian

Nah, karena tampilan mobil kamu yang berbeda dari mobil biasa, kamu akan dengan mudah menyita banyak perhatian orang-orang di jalan. Nggak terkecuali para cewek-cewek yang suka mobil. Hem, buat kamu yang jomblo, siap-siap dikejar sama banyak cewek deh. Kan kamu udah keren maksimal. Udah mirip Vin Diesel belum?

Mengisi waktu luang
Daripada kamu ngelamun nggak jelas di rumah dan akhirnya malah ngebuang masa muda kamu yang penuh energi, nggak ada salahnya kan kalo kamu memodifikasi mobil. Mengisi waktu luang dengan hal-hal yang bermanfaat kan nggak ada ruginya sama sekali.

Menambah teman

Karena butuh komponen-komponen yang cocok untuk mobil kamu, kamu jadi sering-sering menghubungi orang-orang baru untuk membeli komponen dari mereka. Secara nggak langsung, kamu juga otomatis membangun pertemanan. Jadi banyak teman gara-gara mobil nggak ada salahnya juga. Semakin banyak teman, semakin bagus.

Nah, itu tadi yang jadi manfaat ketika kamu suka sama dunia otomotif. Nggak ada ruginya juga kan kalo kamu ikutan modif kendaraan? Ini saatnya kamu buat berkreasi. Siapa tahu kamu bisa ikut kontes modifikasi tingkat internasional.


EmoticonEmoticon